resep martabak kuah untuk anda.
Bahan :
43 lembar kulit pangsit siap pakai
minyak untuk menggoreng
Bahan isi :
100 gram daging sapi, direbus, dipotong-potong
2 butir telur
1 sendok teh terasi, digoreng
1/2 sendok teh merica bubuk
300 gram daun bawang iris
6 siung bawang putih, dicincang halus
200 gram tepung terigu protein sedang
1 blok kaldu sapi
2 sendok makan minyak untuk menumis
100 gram tepung sagu
400 ml air kaldu sapi
1 sendok makan garam
Bahan kuah:
50 gram gula pasir
100 gram gula merah, disisir halus
1 sendok makan cuka
1 sendok teh garam
400 ml air
Bahan bumbu :
3 buah cabai merah besar
ketimun, dipotong dadu untuk pelengkap
4 siung bawang putih
Cara membuat :
1. Isi: panaskan minyak. Tumis 100 gram daun bawang, bawang putih,
dan terasi sampai harum. Tambahkan daging sapi dan merica bubuk. Aduk rata. Angkat.
2. Campur tepung terigu, tepung sagu, telur, dan sisa daun bawang.
Aduk rata. Masukkan tumisan daging dan air kaldu sapi. Aduk rata.
Tambahkan garam dan kaldu sapi. Aduk rata
3. Ambil selembar kuit pangsit. Beri isi. Lipat. Goreng sampai matang.
4. Kuah: rebus air, gula merah, dan gula pasir sampai gula larut.
Tambahkan bumbu halus. Aduk rata. Angkat. Masukkan cuka dan garam. Aduk rata. Saring.
5. Angkat dan siap disajikan bersama kuah.
Resep martabak kuah lezat di atas memang memerlukan
bahan-bahan yang agak banyak, namun tentu saja rasanya memang sebanding
dengan pembuatannya. Dijamin sajian martabak kuah ini akan menggoyang
lidah anda. Jangan lupa sajikan juga berbagai resep kue kering dan resep kue basah dari koleksi resep kue kami. Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar